Libur satu hari kemarin saya manfaatkan jalan-jalan ke Pasar Glodok. Sekian tahun tinggal di Jakarta, berkeliling pasar Glodok mungkin hanya pernah satu kali dilakukan, itu pun bertahun nan lampau. Bayangan selama ini Pasar Glodok semrawut dan kotor membuat saya enggan kesana, padahal menaiki Transjakarta sekali dari Blok M sudah mengantarkan saya ke pasar dalam sekejap. Rekan-rekan kantor saya yang keturunan Tionghoa tentu saja sering ke Pasar Glodok. Mbak Mirah bahkan hafal setiap kios dan toko yang menjual aneka bahan masakan China dan makanan vegetarian. Andalan beliau adalah jalan bernama Petak Sembilan. Setiap kali Mbak Mirah bercerita seru mengenai Petak Sembilan, saya susah membayangkan kondisinya. Daripada penasaran akhirnya hari Rabu kemarin saya mengajak Pak Kus, teman kantor yang sering berbelanja ke Pasar Glodok untuk menemani berkeliling. Pak Kus adalah rekan kantor keturunan Tionghoa yang pernah memberikan resep soto Betawi maknyus yang pernah saya share sebelumnya disini. Beliau cukup tahu setiap sudut pasar Glodok dan area Petak Sembilan.
from Just Try & Taste https://ift.tt/2VpZDAw Resep Bolu Pisang Labu Siam-RESEP MEMASAK
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar